
Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) AL Washliyah Melaksanakan Teken Kontrak dengan Akuntan Publik , KAP Syamsul Bahri TRB & Rekan .
Monev General Audit Laporan Keuangan STIE Al Washliyah Sibolga / Tapanuli Tengah oleh Kantor Akuntan Publik.
Kantor Akuntan Publik (KAP) adalah badan usaha yang didirikan berdasarkan ketentuan peraturan perundang-undangan dan mendapatkan izin usaha berdasarkan Undang-Undang Nomor 5 Tahun 2011 tentang Akuntan Publik. Akuntan Publik bertugas memeriksa laporan keuangan, memberikan konsultasi keuangan, penghitungan pajak, maupun jasa pembuatan laporan keuangan.
Sibolga , 11 Oktober 2023 ,
Kegiatan Audit ini dilaksanakan di Kampus, mulai tanggal 10 – 12 Oktober 2023 ,
Ketua Tim Audit ( Isnartik Bama, SST ,M.Si. ) menyampaikan bahwa audit laporan keuangan biasanya dilakukan oleh akuntan publik untuk menilai seberapa wajar atau seberapa layak penyajian laporan keuangan yang dibuat oleh perusahaan dengan mengacu pada prinsip akuntansi yang berlaku secara umum.ujarnya.
Ditempat yang sama , Ketua Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Al Washliyah Sibolga Tapanuli Tengah ( Mansur Tanjung, SE,. MM) menyampaikan ucapan terimakasih kepada tim Audit Konsultan Publik Syamsul Bahri & Rekan yang telah melaksanakan audit laporan keuangan , beliau juga menambahkan Kegiatan Audit laporan keuangan secara Eksternal ini merupakan hal pertama kali dilakukan sejak kampus ada, serta semoga hasil dari audit ini menjadikan laporan keuangan yang baik menjadi lebih baik lagi kedepannya.
Kegiatan dilanjutkan dengan Penandatangan kontrak kerja , serta foto bersama . turut hadir Wakil Ketua II Bidang Administrasi./keuangan (Mhd.shafwan koto, SE,.MM) Bendahara ( Riwayani , SE,MM) Staf keuangan ( Gunawi Tantra , SE) serta Tim audit Kantor Akuntan Publik .
#Tim





You may also like
STIE Al Washliyah Gelar Kegiatan Halal Bi Halal 1446 H
Dalam rangka mempererat tali silahturahmi dan sebagai bentuk tradisi yang tidak dapat dipisahkan dalam perayaan idul fitri, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Al Washliyah Sibolga/Tapanuli Tengah mengadakan acara Halal bi Halal yang dilaksanakan pada hari Sabtu (12/4/2025). Acara yang diadakan dengan …
Sambut Perayaan Hari Raya Idul Fitri 1446 H, STIE Al Washliyah Gelar Sholat Ied Bersama
Setelah sebulan penuh melaksanakan ibadah puasa Ramadhan, umat muslim dunia bersuka cita menyambut hari kemenangan. Perayaan Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1446 H yang jatuh pada Senin (31/3/2025) juga disambut dengan gembira oleh sivitas akademika STIE Al Washliyah Sibolga/Tapanuli …
Setelah 40 hari melaksanakan program kuliah kerja nyata atau disingkat sebagai kkn, mahasiswa KKN STIE Al Washliyah Angkatan XXXII tahun 2024 resmi dijemput oleh Ketua STIE Al Washliyah Dr. Mansur Tanjung, S.E., M.M didampingi Wakil Ketua I, Wakil Ketua II, …