Analisis Perputaran Piutang Dan Perputaran Aktiva Tetap Terhadap Profitabilitas Pada PT. Gudang Garam.Tbk

  • Susan Rachmawati AMK BSI Jakarta

Abstract

Perputaran piutang merupakan lamanya piutang untuk berubah menjadi kas sehingga dapat digunakan untuk membiayai biaya operasional perusahaan. Sedangkan perputaran aktiva tetapĀ  digunakan untuk mengukur efisiensi penggunaan aktiva tetap dalam menunjang kegiatan penjualan perusahaan. Return on asset (ROA) adalah kemampuan perusahaan untuk menghasilkan laba dari aktiva yang digunakan. Berdasarkan pengertian tersebut dapat dikatakan bahwa perputaran piutang dan perputaran aktiva tetap memiliki peran yang sangat penting dalam menjalankan kegiatan perusahaan untuk menghasilkan profitabilitas. Oleh karena itu maka penulisĀ  menganalisa mengenai perputaran piutang, perputaran aktiva tetap dan profitabilitas (ROA) serta meneliti apakah perputaran piutang dan perputaran aktiva tetap memiliki pengaruh terhadap profitabilitas (ROA) yang dimiliki oleh PT. Gudang Garam, Tbk baik secara parsial maupun simultan. Metode penelitian yang digunakan yaitu analisis deskriptif kuantitatif dengan melakukan analisa regresi berganda.Hasil yang diperoleh PT. Gudang Garam, Tbk hanya berhasil mengubah 1 kali piutang menjadi kas pada rata-rata piutang awal dan akhir tahun; kurang memanfaatkan aktiva tetap dalam meningkatkan penjualan; perkembangan profitabilitas cukup baik untuk kurun waktu 6 tahun;perputaran piutang tidak memiliki pengaruh terhadap ROA akan tetapi apabila secara simultan perputaran piutang memiliki pengaruh terhadap ROA sebesar 95,9%

Keywords: Perputaran Piutang, Perputaran Aktiva Tetap, ROA
     Plum Analytic Metrics

Published
2018-06-05

Most read articles by the same author(s)

Obs.: This plugin requires at least one statistics/report plugin to be enabled. If your statistics plugins provide more than one metric then please also select a main metric on the admin's site settings page and/or on the journal manager's settings pages.