Pengaruh Tagline dan Media Periklanan Above the Line terhadap Brand Awareness DAPUR IGA BANDUNG

  • Yani Restiani Widjaja Universitas BSI Bandung

Abstract

Memiliki sebuah merek yang unik dan mudah diingat akan membantu perusahaan membangun brand awareness dan membuat posisi jangka panjang di pasar. Brand awareness mengukur seberapa bagus sebuah merek diketahui oleh pasar sasaran. Dengan membuat sebuah tagline dan beriklan pada media above the line akan membantu menaikkan brand awareness. Penelitian ini dimaksudkan untuk mengetahui pengaruh tagline dan above the lineterhadap brand awareness Dapur Iga Bandung.Metode yang digunakan adalah kuantitatif dengan analisis deskriptif dan verifikatif. Analisis data yang digunakan adalah regresi linier berganda. Berdasarkan hasil analisis mengenai pengaruh tagline dan media periklanan above the line terhadap brand awareness Dapur Iga Bandung berpengaruh positif secara parsial dan simultan. Variabel yang paling dominan mempengaruhi brand awareness adalah tagline. Ini berarti tagline lebih mudah diingat dibandingkan media periklanan above the line. Dengan adanya penelitian ini dapat membantu Dapur Iga untuk menyusun strategi pemasaran.

Keywords: Tagline, Media periklanan, above the line, Brand awareness
     Plum Analytic Metrics

Published
2019-05-20

Most read articles by the same author(s)

Obs.: This plugin requires at least one statistics/report plugin to be enabled. If your statistics plugins provide more than one metric then please also select a main metric on the admin's site settings page and/or on the journal manager's settings pages.